SMAN 1 Pujud Jl. Lintas Timur No.1 Pujud Rokan Hilir...Raih Prestasi, Junjung Tinggi Budi Pekerti...

Resep Gulai Belacan

Kalau anda orang Melayu Riau pasti tidak asing lagi dengan sambal belacan bukan? memang sambal belacan seperti lalapan wajib. Tapi selalukah-anda menikmati Gulai Belacan, gulai dengan kuah campuran belacan atau terasi.

Jika penasaran ingin mencoba Masakan, kuliner khas Riau, Gulai Belacan kami menyediakan resepnya:

Resep Gulai Belacan
Berikut Resep, Bahan-bahan yang-dibutuhkan guna memasak Gulai Belacan:

* 10 ekor udang besar/ udang pancet, cuci bersih

* 1 papan petai, kupas

* 1 sdm air asam jawa

* 1 sdm gula pasir

* 500 ml santan

* 1 sdt garam

* 1/2 sdt lada

* 3 sdm minyak goreng

Haluskan:

* 6 bh bawang merah

* 4 siung bawang putih

* 6 btr kemiri

* 6 bh cabai merah

* 6 bh cabai rawit

Cara Membuat, Memasak Gulai Belacan :

* Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang, masukkan udang, masak hingga udang berubah warna.

* Masukkan santan, air asam jawa, gula pasir, garam dan lada, masak hingga semua bahan matang dan kuah mengental.

* Masukkan petai, aduk rata, angkat.

Nah beginilah hasil masakan Gulai Belacan Udangnya:

Gulai Belacan Masakan Khas Riau