SMAN 1 Pujud Jl. Lintas Timur No.1 Pujud Rokan Hilir...Raih Prestasi, Junjung Tinggi Budi Pekerti...

PENTINGNYA CITA-CITA


Modal pertama yang harus dimiliki untuk berwirausaha adalah cita-cita. Philip E Humbert mengatakan, cita-cita adalah soal sederhana, tetapi sebagian besar penduduk bumi ini paling malas memastikan cita-citanya.
Bahkan, para lulusan perguruan tinggi terbaik pun sebagian besar belum tahu ke mana arah perjalanan hidup mereka selanjutnya. Seberapa pentingkah cita-cita bagi bisnis kita? Jika kita hendak mengetahui masa lalu, maka lihatlah kondisi kita hari ini. Dan, jika kita ingin mengetahu masa depan kita lihatlah tindakan kita hari ini.
Dapat kita simpulkan, jika kita sekarang telah dinilai sebagai orang sukses dalam bidang apapun, berarti kita telah melakukan hal-hal yang benar di masa lalu. Sebaliknya, jika kita sekarang belum menjadi orang sukses berarti kita telah melakukan hal-hal  yang keliru.
Pada umumnya para pengusaha sukses di masa lalunya telah melakukan hal-hal yang benar, yaitu mempunyai cita-cita. Impian akan masa depannya. Telah mereka pikirkan apa yang sebenarnya harus mereka raih dan apa yang harus mereka kejar hari ini guna mendapatkan kesuksesan masa depan. Semuanya telah mereka cita-citakan dan dengan sekuat tenaga mereka berusaha untuk meraihnya.
Cita-cita sangat penting dalam hal apapun, termasuk dalam hal bisnis. Sebab, cita-cita akan mengarahkan kelak yang akan menjadi bisnis kita. Cita-cita ibarat garis lurus yang akan menjadi panduan. Jika memiliki cita-cita, akan memudahkan langkah usaha menuju arah finish atau target. Kita akan mengetahui dan merasakan apabila usaha tidak ada kemajuan. Sebaliknya, jika tidak memiliki cita-cita, berarti tidak ada garis finish yang harus dicapai dan tidak ada garis lurus yang akan memandu. Seandainya kelak usaha kita hanya berjalan di tempat kita tidak mengetahuinya. Meskipun dapat mengetahuinya, kita akan bingung ke mana harus membenarkan langkah usaha. Hal ini disebabkan kita tidakmemiliki cita-cita. Lebih berbahaya lagi jika langkah dari usaha kita berbalik arah ke belakang tanpa dapat kita kontrol yang pada akhirnya gulung tikar.
Kita tidak akan tahu perjalanan sampai di mana jika kita sendiri tidak tahu ke mana akan pergi. Untuk itu, milikilah cita-cita yang kuat untuk membuat usaha maju. Jika kiat tidak memiliki cita-cita, mustahil bagi kita untuk meraihnya. Amati saja orang-orang sukses, mereka sangat giat meraih cita-cita. Anda bisa menjadi bagiandari mereka yang sukses dengan merumuskan cita-cita Anda 5, 10, atau 20 tahun yang akan datang. (posting by Riya Bella)